Kamis, 19 Oktober 2017

1. Classmeet
Dalam rangka menggunakan waktu senggang di sekolah tepat setelah Ulangan Akhir Semester, biasanya diadakan suatu perlombaan dan pertandingan antarkelas atau yang disebut Classmeet. Di SMA Negeri 1 Trenggalek sendiri terdapat berbagai macam mata lomba dalam acara classmeet yaitu lomba menyanyi, lomba menari tradisional, estafet, lomba makan kerupuk, stand up comedy, tarik tambang, maskot, dsb. Sedangkan dalam pertandingan olahraga ada futsal, basket, dan bola voli.

Pembukaan Classmeet

Maskot SMANESA ; Rasmacerta Dalam Pembukaan Classmeet



Tarik Tambang, salah satu mata lomba dalam classmeet
2. Persari

Kegiatan ini bertujuan untuk mengisi nilai rapot wajib siswa dalam ekstrakulikuler Pramuka Wajib. Biasanya kegiatan ini dilakukan setelah Ujian Akhir Semester.

Salah satu mata lomba dalam Persari ; Flashmob
3. Car Free Day

SMAN 1 Trenggalek kerap mengisi kegiatan CFD yang diselenggarakan di aloon - aloon Kabupaten Trenggalek dengan mengirimkan Tari dan Fashion Show.

Fashion Show oleh Siswa SMAN 1 Trenggalek
Tari Tradisional oleh Siswa SMAN 1 Trenggalek

4. Bukber Akbar

Bukber akbar adalah acara buka bersama akbar yang diikuti oleh hampir seluruh warga sekolah SMAN 1 Trenggalek yang diselenggarakan setiap tahunnya di bulan ramadhan. Selain acara berbuka bersama, bukber akbar juga dimeriahkan oleh beberapa penampilan dari organisasi Seksi Kerohanian Islam SMANESA berupa grup hadrah, samrah, dan sebagainnya. Bukber akbar juga diisi dengan santunan kepada anak yatim.

Santunan Terhadap Anak Yatim

5. Dies Natalis SMANESA
Dies Natalis SMANESA merupakan acara yang diselenggarakan setiap tahun sekali dalam rangka untuk merayakan hari ulang tahun SMA Negeri 1 Trenggalek. Acaranya ini berupa lomba dimana pesertanya merupakan murid Sekolah Menengah Pertama yang berminat untuk ikut serta dalam acara ini. Sebelumnya, acara Dies Natalis ini diadakan sebagai ajang penerimaan siswa didik baru bagi yang berhasil memperoleh 'tiket emas' atau yang menjadi juara dalam beberapa lomba tersebut. Namun mulai tahun 2016 acara ini tidak lagi digunakan sebagai ajang penerimaan siswa didik baru, melainkan hanya sebagai acara untuk merayakan hari ulang tahun SMAN 1 Trenggalek. Dalam acara ini, terdapat berbagi mata lomba, diantaranya yaitu S3O, English Olympiad, Lokagampil, Lomba Basa Jawa, Lomba FAST (Festival Anak Sholeh), Prtandingan Futsal, Pertandingan Bola Voli, Pertandingan Bola Basket, dan sebagainya.

FAST

Lokagampil


Menak Sopal

0 komentar:

Posting Komentar

Kreativitas Siswa

Tak hanya berprestasi di bidang akademik, SMA Negeri 1 Trenggalek juga berprestasi di bidang seni. Salah satunya bukti prestasi SMA Neger...

VIDEO

Happy Cute Box Bear

Popular Posts